Cute Polka Dotted Pink Bow Tie Ribbon The Reason Behind #1 Bioderma Sensibio H20 Micellar Water : Ecobiology Phylosophy - Colored Canvas

The Reason Behind #1 Bioderma Sensibio H20 Micellar Water : Ecobiology Phylosophy

3:51 AM


Hi! Apa yang terlintas di pikiran kalian kalo denger kata Bioderma? Pastinya kita langsung kebayang sama Sensibio H20 Micellar Water mereka yaa ♥ Memang dari awal kemunculannya, prioneer dari trend Micellar Water ini sampai sekarang masih jadi faforit banyak orang, termasuk aku. Rasanya meskipun udah coba banyak Micellar Water dari berbagai brand, tapi aku akan selalu balik dan repurchase Bioderma karena performanya sebagus ituu >.< And did you know, saking populernya Sensibio H2O ini ia terjual sebanyak 2 botol setiap detiknya di seluruh dunia lho! Hebat banget ya? Rasanya tuh kadang suka penasaran apa yang kira-kira yang membedakan Micellar Water satu ini dengan yang lainnya? Nah untungnya baru-baru ini rasa penasaran aku terjawab berkat event NAOS dan Bioderma yang ku hadiri pada 28 Maret 2019 lalu. Kalo kalian juga penasaran filosofi seputar produk holy grail sejuta umat ini, keep on reading! ☺


First thing first, yuk kita kenalan dulu dengan NAOS! NAOS adalah perusahaan yang didirikan Jean-Noel Thorel, seorang ahli Biologist-Pharmacist dan merupakan perusahaan kecantikan terbesar di dunia serta sudah beroperasi di 100 negara. NAOS ini juga lah yang menaungi Bioderma dan mengembangkan produknya dengan filosofi Ecobiology~ Nah, apa sih sebenarnya Ecobiology itu? Secara singkat, research seputar Ecobiology inilah yang bikin Bioderma beda dari Micellar Water lainnya yang mungkin selama ini kita tahu, karena pengembangan produknya berdasarkan ilmu pengetahuan yang sejalan dengan filosofi multidisiplin perawatan kulit namun tetap melestarikan sumber daya alam dan keseimbangan lingkungan.


Filosofi Ecobiology inilah yang diterapkan NAOS pada Bioderma Sensibio H2O Micellar Water dimana mereka meminimalkan jumlah polutan dan dipilih dengan detail untuk mengurangi sensitivitas kulit tanpa mengurangi efektivitas pembersihkan kulit secara maksimal. Oleh karenanya, komposisi Sensibio H2O Micellar Water dibuat dari highly purified water yang telah melewati 9 langkah penyulingan dengan pH biologis 5,5% (sama dengan pH kulit kita) sehingga tetap aman untuk lapisan kulit kita pada saat proses cleansing.

Lebih lanjut, Aurelie Guyoux selaku Global Research and Innovation Director NAOS mengatakan "Sangat penting untuk menjaga dan memperkuat mekanisme biologis alami kulit dengan menggunakan bahan-bahan aktif pilihan yang selaras dengan kulit”. Oleh karenanya, berangkat dari filosofi Ecobiology ini Bioderma hanya menggunakan 600 dari 300.000 bahan dasar yang biasanya digunakan dalam produksi kosmetik modern. Itulah kenapa produk-produk Bioderma sangat lembut di kulit kita dan aman digunakan semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif, kulit bayi, bahkan laki-laki dan perempuan di segala usia ♪


Ngomong-ngomong tentang sensitifitas kulit, sebenarnya kulit sensitif itu sendiri masih menjadi perdebatan lho terkait dengan usia dan faktor penyebabnya, karena seperti yang kita tahu pada umumnya jenis kulit itu hanyalah normal, berminyak, dan kering, namun ternyata justru 62% warga Asia memiliki kulit yang cenderung sensitif. Jadi sebenernya apa sih kulit sensitif itu? Kulit sensitif merupakan sensasi tidak nyaman seperti nyeri, merah, atau berbentik yang merupakan respon dari rangsangan yang menimbulkan ketidaknyamanan di kulit kita. Hal ini bisa dipicu oleh faktor internal seperti sisa sel kulit mati atau kotoran yang menyumbat di pori-pori, ataupun faktor eksternal seperti polusi, radikal bebas, hingga komposisi produk makeup atau perawatan kulit yang dipakai tidak sesuai dengan jenis kulit kita. That's why #ASimpleAct like knowing our skin type and what it needed is important because it makes a huge differences on our skin. 


Di One Five Grand Hyatt siang hari itu, aku dan teman-teman blogger lainnya dapet banyak insight seputar kulit. Dan jujur aku kagum sama filosofi Ecobiology yang diterapin Bioderma, karena filosofi ini menganggap kulit sebagai sebuah ekosistem yang cerdas dan dapat berinteraksi dengan lingkungan namun sangat rentan sehingga membutuhkan perawatan yang baik guna menjaga dan memperkuat mekanisme biologis alami kulit. Oleh karena itu, NAOS percaya kulit juga memerlukan perlindungan dengan merawat secara tepat dan tidak berlebihan karena faktanya kulit kita hanya bisa menerima setidaknya 3 bahan aktif dalam rangkaian perawatan kulit agar menyerap secara sempurna dan maksimal. Jadi yuk lebih hati-hati memilih ingredients skincare kita, karena ternyata less is more effective lho ✌


Anyway, kalian pasti udah ngga asing lagi dong dengan istilah double cleansing? Nah dalam sesi talkshow kemarin, Dr.Shannaz Nadia Yusharyahya, SpKK(K), MHA, FINS-DV yang seorang Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin dari Departmen Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin, FKUI - RSCM juga menjelaskan alasan kenapa kita harus menerapkan metode tersebutTak lain dan bukan adalah karena ternyata air saja tidak cukup untuk membersihkan kotoran yang ada di kulit kita, terlebih kotoran berbentuk lemak yang biasanya digunakan sebagian besar kandungan pigmen makeup dan polutan eksternal. Oleh karenanya kita harus pintar-pintar memilih pembersih wajah yang tepat dari banyak pembersih saat ini, khususnya bagaimana reaksi kulit terhadap kandungannya.


Dari semua background itulah, hingga kini Bioderma selalu melakukan riset berdasarkan filosofi Ecobiology yang bertujuan agar kulit bisa kembali sehat secara alami. Hasil akhirnya adalah Bioderma  mengeluarkan berbagai produk perawatan kulit yang bisa disesuaikan dengan kondisi kulit kita. Berikut beberapa variannya :

  • Sensibio (Pink) : untuk semua jenis kulit, normal hingga kulit yang sensitif
  • Sebium (Hijau) : untuk kulit yang berminyak dan acne prone skin
  • Hydrabio (Biru Terang) untuk kulit yang dehidrasi
  • Photoderm (Kuning) : untuk perlindungan kulit dari UVA/UVB sinar matahari
  • Atoderm (Biru Navy) : untuk kulit yang kering dan mengalami dermatitis atopik
  • White Objective (Putih) : untuk kulit yang sensitif dan permasalahan pigmentasi

Aku pribadi pengguna setia Bioderma dan sudah mencoba tiga lini diantaranya, yaitu Sensibio, Sebium, dan Hydrabio, dimana semuanya i swear works really good on my skin! Aku menggunakannya bergantian tergantung dengan kondisi kulitku. Namun diantara semuanya aku bisa bilang memang Sensibio merupakan yang paling terkenal karena menjadi produk pembersih wajah yang paling banyak diresepkan oleh dokter kulit di Perancis. Untuk di Indonesia sendiri, Dr. Adhimukti T. Sampurna, SpKK, FINSDV yang merupakan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin sekaligus Direktur dari Medik Bamed Healthcare kemarin turut mengatakan bahwa Bioderma Sensibio H20 Micellar Water bahkan menjadi salah satu prosedur standar setiap tindakan medis yang dilakukan di Bamed Skin Care untuk memastikan kulit bersih secara optimal.


Mungkin penjabaran diatas cukup untuk jadi rahasia dibalik kepopuleran Sensibio H2O Micellar Water. Tapi aku masih punya banyak alasan lainnya untuk kamu yang belum mencoba produk ini untuk langsung mencobanya ♪ To sum up, Sensibio H2O Micellar Water ini mampu membersihkan makeup hingga 99%, dapat membantu menghilangkan partikel polusi dan debu hingga 98%, serta membersihkan logam berat dari kulit hingga 78%. Jadi cocok untuk kamu yang sering beraktivitas di dalam maupun luar ruangan~

Meanwhile, selain mampu membersihkan kulit secara mendalam, produk ini juga dapat menjaga lapisan pelindung alami kulit kita dan juga mengembalikan keseimbangan fungsi perlindungan alaminya. Plus nya lagi, Sensibio H2O Micellar Water juga mengandung bahan aktif yang ditoleransi dengan sangat baik oleh kulit karena memiliki kesamaan dengan komposisi alami dari kulit serta memiliki formula unik yang dapat membuat kulit menolak stres dari lingkungan dalam jangka panjang~ Jadi makin sayang kan sama Bioderma Sensibio H2O ini? ^^v


Sebelum mengetahui tentang semua formulasi dan filosofinya, aku memang udah jatuh cinta sama Bioderma khususnya Sensibio H2O Micellar Water karena teksturnya yang ringan di kulit dan serupa dengan air sehingga proses menghapus makeup jadi jauh lebih mudah, cepat, dan terasa soothing di kulit. Bye bye semua residu makeup, minyak, dan kotoran di wajah! Dan pastinya setelah tahu semua fakta dibalik produk satu ini, aku jadi semakin yakin untuk terus repurchase produk ini, untuk kondisi kulit yang lebih baik di masa mendatang ♥ Ps: meskipun memang tergolong sedikit pricey dari segi harga, menurut aku balik lagi menjaga kulit itu investasi and this product definitely worth every penny due to it's quality. So, I'd like to say thank you to NAOS and Bioderma for inventing Sensibio H2O Micellar Water~ 


Nah berhubung saking rutinnya pakai di pagi dan malam hari, aku jadi terbiasa nih untuk selalu stock Bioderma Sensibio H2O Micellar Water supaya ngga panik dan punya cadangan ketika habis haha. And so happy to hear kalo sekarang sudah ada Official Store Bioderma di Lazada jadi bisa belanja Sensibio H2O Micellar Water dengan gampang secara online. Yuk buat kamu yang tertarik untuk coba bisa langsung berkunjung ke link ini yaaa :) Well, that's all from me for the event report & information about Bioderma and Ecobiology Phylosophy. I hope you guys like it!

For more info about Bioderma Indonesia you can visit their social media :

Don't hesitate to comment down below if you have any question.
 Thank you so much for reading and I hope this post useful for you as always. 
I'll see you in the next post, Beauties! Xoxo

You can also find me at 

ghinaaulia.megaputri@gmail.com

You Might Also Like

10 comments

  1. SUKAA SI BIODERMA

    ReplyDelete
  2. Omg sampai sekarang belum keturutan nyobain micellar waternya Bioderma gara-gara harganya bikin muter otak melulu :(

    ReplyDelete
  3. Wah mmg bioderma micellar water itu bagus bgt aplg yang sensibio.. cocok bgt buat kulit sensitif kaaa kayak akuu😍 terbestseller lah ini hehe

    ReplyDelete
  4. Aku pernah coba kya gini punya saudara emg bgs bgt ka,tp karna harganya itu yang gakuat jd cari yang murmer aja😂

    ReplyDelete
  5. Bioderma kualitasnya memang tidak usah di ragukan lagi. Best seller product pokoknya. Terima kasih juga sharingnya ka ghina

    ReplyDelete
  6. Bioderma emng ok bgtz,, mskipun blm pfnh v review ny ok

    ReplyDelete
  7. Wahh emg bagus banget ya ka bioderma micellar water tuh 😍😍 favv bangett

    ReplyDelete
  8. Ahh ini racun micellar water yg belum keturutin sampe skrg :( btw makasih kak reviewnya 😍😍

    _nekomiaw

    ReplyDelete
  9. Wawww... variannya banyak bgt bisa milih sesuai kebutuhan kulit...😊

    ReplyDelete

Blogger Perempuan

I'm A Part Of

I'm A Part Of